031-5963367

Oleh Bilur-Bilurnya, Aku Sehat – Bp. Sugiono G

25 May 2023KHOTBAH DOA FAJAR

1Ptr2:24b
Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh.

Ayat ini banyak dipakai saat kita berdoa saat sakit atau mendoakan orang yang sakit.

Tuhan Yesus berkuasa, dengan bilurNya kita sehat dan sembuh.
Namun yang kita perhatikan bukan hanya kesehatan tubuh tetapi juga kesehatan roh dan jiwa sangat penting

Firman Tuhan mengatakan bahwa manusia terdiri dari manusia lahiriah dan batiniah (2 Kor 4:16).
Manusia lahiriah adalah jasmani (fisik).
Manusia batiniah adalah jiwa dan roh kita.

Markus 14:38 Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan; roh memang penurut, tetapi daging lemah.”

Sifat roh adalah penurut. Ke mana kita akan mengarahkannya? apakah ke arah duniawi atau ke arah rohani?

Setiap hari iblis selalu menawarkan kesenangan duniawi, jika kita tergoda maka roh kita akan sakit. Jika hidup mengarah ke Tuhan (Firman) maka roh kita menjadi sehat.

Komitmen untuk Berjaga-jaga dan Berdoa menjadikan roh kita sehat. Artinya roh kita bergaul dan manunggal dengan Roh Kudus. Maka roh kita dipimpin oleh Roh Kudus.
Oleh bilur-bilurNya roh kita sehat

Untuk Kesehatan Jiwa (pikiran, perasaan dan kehendak). Jiwa kita bisa sakit, maksudnya seperti yang dikatakan oleh firman di
1Ptr 2:25 Sebab dahulu kamu sesat seperti domba, tetapi sekarang kamu telah kembali kepada gembala dan pemelihara jiwamu.

Ketika jalan hidup kita sesat (jauh dari Tuhan), maka akan membuat jiwa kita sakit. Jiwa akan tertekan jika menghadapi aniaya (disakiti, kecewa, dll), tapi jika kita menyikapinya sesuai Firman maka akan membuat jiwa sehat.

Saat dalam kondisi nyaman, iblis menawarkan kenikmatan duniawi seperti Tuhan Yesus dicobai. Jika kita condong ke hal duniawi, kita meninggalkan persekutuan dengan Tuhan, maka jiwa kita sakit.
Supaya jiwa kita sehat:
– 1Ptr 2:23
Ketika Ia dicaci maki, Ia tidak membalas dengan mencaci maki; ketika Ia menderita, Ia tidak mengancam, tetapi Ia menyerahkannya kepada Dia, yang menghakimi dengan adil.

Caci maki membuat jiwa tertekan, jika kita tidak membalas tapi menyerahkan kepada Tuhan yang menghakimi (berjalan menurut Firman), itu akan membuat jiwa kita sehat.

-1Ptr 2:25
Kembali kepada gembala artinya hidup kita ada dalam penggembalaan, komunitas yang sehat yang selalu mengarahkan ke Tuhan.

Oleh bilur-bilurNya jiwa kita sehat

Tubuh kita juga harus sehat. Kita bertanggung jawab atas tubuh kita dengan makan makanan yang baik, tidur yang baik, berolahraga, dan hal-hal yang membuat tubuh sehat.
Oleh bilur-bilurNya tubuh kita sehat

1Tes 5:23 Semoga Allah damai sejahtera menguduskan kamu seluruhnya dan semoga roh, jiwa dan tubuhmu terpelihara sempurna dengan tak bercacat pada kedatangan Yesus Kristus, Tuhan kita.

Oleh bilur-bilurNya kita sehat

Tuhan Yesus memberkati 😇🙏

Kamis.25.05.2023
Resume Doa Fajar ToC

Link Youtube : Click Here